Selasa, 17 Maret 2009

BOSAN...???!!! (BORING)

Adakalanya kita merasakan bosan yang tak terkira. Mungkin karena faktor kesibukkan kita yang sifatnya monoton, dalam melakukan kegiatan kita sehari-hari. Kita mungkin melakukan hal-hal yang sama dan itu-itu saja setiap harinya. Hem bosan…bosan banget !

Mungkin juga badan dan otak kita kelelahan karena selalu kita porsir, ibarat kuda yang dipecuti setiap harinya. Hem… kalau bicara mengenai bosan mungkin kita tidak akan pernah habis membahasnya. Dan mungkin kita akan makin bosan karena ngomongi ini yach .

Sekarang bagaimana caranya agar rasa bosan itu tidak berlarut-larut dalam diri kita. Karena tidak mustahil apabila kita kerap kali dihinggapai rasa bosan maka kita tidak akan menghasilkan sesuatu yang maksimal, prestasi kita menurun, semangat dan ide-ide terbang tidak karuan…. ya nggak ???.

Ok, disini saya coba bercerita tentang apa itu rasa bosa dan bagaimana kiat / tip /trik mengusirnya, begini :

Sebenarnya apa itu perasaan ‘bosan”

Bosan adalah:

Keadaan dimana pikiran menginginkan perubahan, mendambakan sesuatu yang baru, dan menginginkan berhentinya rutinitas hidup dan keadaan yang monoton dari waktu ke waktu.

Lantas, kenapa kita merasa bosan ?

Bosan melanda kita, karena kita tidak pernah merasa puas dengan apa yang kita miliki.

Lalu, Bagaimana menghilangkan kebosanan ?

Hanya ada satu cara, nikmatilah kebosanan itu, maka kita pun akan terbebas darinya.

Nah, Bagaimana mungkin bisa menikmati kebosanan itu ?

Jawabnya : Bertanyalah pada dirimu sendiri: mengapa kamu tidak pernah bosan makan nasi yang sama rasanya setiap hari ?

Hal itu dikarenakan kita makan nasi dengan lauk dan sayur yang berbeda.

Benar sekali, untuk itu tambahkan sesuatu yang baru dalam rutinitasmu maka kebosanan pun akan hilang.

Bagaimana menambahkan hal baru dalam rutinitas ?

Yaitu dengan cara mengubah cara kita dalam melakukan rutinitas itu.

Misalnya :

Kalau biasanya kita menulis sambil duduk, cobalah menulis sambil jongkok atau berbaring. Kalau biasanya kita membaca di kursi, cobalah membaca sambil berjalan-jalan atau meloncat-loncat. Kalau biasanya kita menelpon dengan tangan kanan, cobalah dengan tangan kiri atau dengan kaki kalau bisa. Dan seterusnya, ini hanya sekedar contoh, hehehe…

Lalu jika beberapa hari kemudian rasa bosan itu tetap setia menghampiri kita, bagaimana ya, meskipun kita mungkin telah melakukan yang sudah diutarakan diatas ?

Coba lakukan sesuatu yang bersifat kekanak-kanakan !.

Contohnya :

Mainkan permainan yang paling kamu senangi di waktu kecil dulu.

Nah, sekarang bagaiman perasaan kita sekarang setelah kita melakukan apa yang telah disarankan diatas. Karena kita telah melakukan di setiap waktu senggang dengan bermainsepuas-puasnya semua permainan anak-anak yang saya senangi dulu. Pasti keajaibanpun terjadi.

Dari pengalaman saya yang pernah mengalaminya dan melakukan tips ini cukup jitu dan lumayan berhasil.

Sampai sekarang dari pengalaman saya yang saya melakukan, Saya tidak pernah merasa bosan lagi, meskipun di saat saya melakukan hal-hal yang dulu pernah saya anggap membosankan bahkan paling membosankan,hehehe.

Kenapa bisa demikian yach ?

Jawabannya ternyata cukup sederhana, yaitu :

Karena segala sesuatu sebenarnya berasal dari pikiran kita sendiri. Kebosanan itu pun berasal dari pikiran kita yang berpikir tentang kebosanan.

Saya menyarankan anda untuk bermain seperti anak kecil agar pikiran anda menjadi ceria.

Sekarang anda tidak merasa bosan lagi karena pikiran anda tentang keceriaan berhasil mengalahkan pikiran anda tentang kebosanan.

Segala sesuatu berasal dari pikiran. Berpikir bosan menyebabkan kau bosan. Berpikir ceria menjadikan kamu ceria.

Semoga tips dan trik diatas dapat memberikan inspirasi dan manfa’at. Sekarang giliran anda yang melakukan / ber-sharing dengan rekan dan kerabat anda !

Semoga hari-hari yang kita lalui selalu indah



Cara Mengatasi Bosan

Bosan ? Pasti pernah merasa bosan khan ? Sebenernya bosan itu apa sih dan bagaimana rasanya ? Sebenernya juga aku ga perlu menjelaskan tentang apa definisi dari bosan. Tentu akan sangat membosankan kalau aku menjelaskan apa itu bosan, bagaimana rasanya bosan. Karena setiap orang sudah mengenal siapa itu bosan. Eh salah, Apa itu bosan yang bener. Nah kan sudah mulai bosan, aku harap belum :D (coba itu ada berapa kata bosan yang sudah diketik sampe akhir paragraf ini. Aku mengajak temens untuk menghitungnya, hihih iseng, loh kok di itung beneran yak…jadi malu *ngumpet*)

Aktifitas yang kita lakukan sehari-hari dengan intensitas yang terus menerus dan tanpa berhenti itu juga menyebabkan kebosanan. Kecuali sesuatu hal yang sudah menjadi sebuah kebiasaan. Kebiasan dan rutinitas bagiku sangat berbeda. Tapi rutinitas bisa menjadi sebuah kebiasaan. Kadang rutinitas yang kita lakukan bisa menimbulkan kebosanan. Untuk contohnya, silahkan temens memikirkan sekarang lagi bosan apa. Ingin mencoba menghitung kata bosan yang ada di paragraf ini ? hihihihihih….

Beberapa hari ini aku merasa bosan dengan segala aktifitas yang aku lakukan. Bangun pagi, mandi, berangkat ke kantor, dan melakukan pekerjaanku. Pulang, mandi, makan, baca buku, tidur malem, bangun pagi trus ke kantor lagi. Begitu setiap hari, dari hari senin sampai jum’at. Argghhh bosan juga ternyata. Kalau masalah kebosanan yang ini sudah mencapai tingkat yang cukup tinggi. Tapi aku masih bisa mengatasinya

bagaimana caranya ?

1. Olahraga di hari sabtu atau minggu. Biasanya aku badminton dihari sabtu. Dan tidak membicarakan pekerjaan pada saat bertemu teman-teman se kantor pada saat olahraga
2. Jalan - jalan setelah pulang kantor. Paling juga jalan jalan ke gramedia atau ke BIP. Hati - hati di sini Anda harus benar - benar menyimpan uang Anda di saku paling dalam, masalahnya kalau lagi jalan - jalan gini, pastinya Anda akan mengalami yang namanya lapar mata :D
3. Setelah jam kerja habis, jangan langsung pulang. Luangkan waktu Anda untuk berkumpul dengan teman-teman di kantor. Dan ingat jangan membicarakan tentang pekerjaan. Bicarakan hal lain
4. Surfing di internet teantang situs-situs bagus yang bisa menambah wawasan. Jangan sekali-kali melakukan surfing situs yang dilarang :D
5. Chating disela-sela kesibukan. Awas kebablasan :D
6. Listen to the music
7. Bloging dan blogwalking ? are you sure :D . Masalahnya aku sendiri pernah mengalami yang namanya bosen sama blogging dan blogwalking :P
8. Kalau belom hilang juga bosennya. Lakukan trik ini, isengin temen dengan alias YM gyahahhahahahha…
9. Kalau belom hilang juga. Anda harus Cuti dari kegiatan kantor. Nah gimana kalau jatah cutinya dah abis ? Bolos ajah, sekali-kali melakukan hal yang menentang kebenaran *cailah bahasanya* dari pada hasil kerja juga jelek dan mengecewakan boss. Jurus yang satu ini lumayan berhasil mengatasi kebosanan. Tapi harap jagan dilakukan sesering mungkin kalau Anda tidak ingin dipecat.
10. Bosan duduk menghadapi meja dan monitor ? jalan-jalan sesekali ke meja rekan-rekan Anda, sapa mereka *basa-basi dikit* Kalau perlu seluruh rekan kerja Anda didatangi. Hal ini akan membuat kaki Anda lebih merasa relax, karena jalan jalan.
11. Perbanyak jam tidur Anda, kalau perlu datang ke kantor terlambat juga gpp. Luangkan waktu lebih banyak bersama keluarga, orang tercinta dan kerabat terdekat. Kalau bisa berkumpulah dengan orang-orang yang memiliki potensi untuk ngebanyol, sehingga Anda bisa terpancing untuk tertawa lepas. Menurut survei…dari mana yak lupa, tertawa membantu menenangkan syaraf-syaraf yang tegang
12. Traveling….aku mo traveling dulu ya temen-temen :) *serius*


source: http://elindasari.wordpress.com/2008/07/25/bosan-gimana-agar-bosan-cepat-hilang/

http://bintangvenus.blogsome.com/2006/01/20/cara-mengatasi-bosan/

1 comments:

Satria Anandita mengatakan...

kalo bosan, ke siung aja.. haha

 
template by suckmylolly.com flower brushes by gvalkyrie.deviantart.com